Rabu, 26 Agustus 2009

Keadaan Menjadi Aman Dengan Jaringan Windows 7

Saat ini jaringan komputer sudah menjadi kebutuhan. Berbagai manfaat jaringan sudah sangat jelas, seperti penggunaan hardware secara bersama, penggunaan internet secara bersama, dan tentu saja juga penggunaan file secara bersama.

Namun ketika jaringan yang digunakan tersendat dan mati, maka harus segera dilakukan perbaikan agar jaringan tersbut bisa digunakan kembali. Pengoperasian jaringan komputer secara maksimal tetap memerlukan pengaturan TCP/IP yang cukup rumit. Tetapi dengan Windows 7 hal ini ternyata sangat mudah dan tidak memerlukan tenaga ahli untuk memperbaikinya, karena tools dan fasilitas yang disediakan Windows 7 sudah mampu untuk mendeteksi jaringan komputer Anda.

Kemudahan pengaturan ini karena dengan tersedianya fasilitas pendeteksi secara otomatis mengenai kondisi jaringan untuk kemudian Windows 7 akan mengoptimalkannya. Jika terjadi resiko kehilangan koneksi jaringan seperti jaringan WiFi, Windows 7 dapat memperbaiki paket data yang hilang baik tunggal maupun ganda.

Kemampuan lainnya dari Windows 7 ini adalah dapat meningkatkan dan menurunkan ‘Penerimaan TCP" secara otomatis guna kelangsungan koneksi jarigan khususnya yang mempunyai beban maksimal. Intinya dengan Microsoft Windows 7 pengguna akan mendapatkan kemampuan jaringan komputer yang terbaik tanpa harus memiliki pengetahuan mengenai TCP / IP.

Yang jelas dalam hal penggunaan jaringan Windows 7 jauh lebih baik dibandingkan dengan sistem operasi manapun, termasuk keluarga Windows desktop versi sebelumnya. Untuk, bagi Anda yang saat ini masih menggunakan Windows XP sebaiknya segera migrasi ke Windows 7, karena support Windows XP sudah berakhir April 2009 yang lalu.

0 komentar:

Posting Komentar

  © Blogger template 'Perfection' by Ourblogtemplates.com | Redesign by Computer and Internet Tips2009

Back to TOP